Tomohon,SULUTTEMPO.COM-Walikota Tomohon Caroll Senduk menghadiri Ibadah Syukur HUT ke-28 Pernikahan dan Purna Bakti Petrus Wilar SP. Bertempat di Taratara 3 Lingkungan V. Selasa (27/2/2024).
Dalam sambutannya Walikota Caroll Senduk menyampaikan “atas nama Pribadi, Keluarga dan Pemerintah mengucapkan Selamat kepada Yan Petrus Wilar SP yang merayakan Purna Bakti bersama keluarga dan Selamat atas pernikahan yang ke-28 tahun bersama Istri Ibu Meike Pangkey.” Ucap Walikota.
Khadim dalam ibadah ini,Pdt Jhonly Kereh selaku ketua BPMJ Gloria Taratara.
Tampak Hadir, Para Pendeta Jemaat, Para Pelayan Khusus, Tokoh – Tokoh Agama, Jajaran Pemerintah Kota Tomohon serta Tokoh – Tokoh Masyarakat. (*/Bert)