Dibuka dengan Ibadah, Rangkaian Kegiatan HUT ke-17 Jemaat GMIM Anugerah Paslaten Resmi Dimulai

TOMOHON,SULUTTEMPO.COM – Rangkaian kegiatan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke – 17 Jemaat GMIM Anugerah Paslaten resmi dimulai.

Kegiatan tersebut di awali dengan Ibadah Pembukaan yang dipimpin langsung oleh
Khadim Ketua BPMJ GMIM Anugerah  Paslaten, Pdt. Nefri Sunarto, STh, Minggu (24/3/2024) pagi.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh, Denny Mangundap selaku Camat Tomohon Timur.

Usai gelar ibadah pembukaan seluruh jemaat GMIM Anugerah melakukan jalan sehat yang diikuti oleh setiap perwakilan kolom yang ada di jemaat Anugerah Paslaten tersebut.

Sementara itu, Ketua panitia Pnt Oktaviano Makalew menyampaikan puji syukur kepada Tuhan, karena mengawali kegiatan saat ini diawali dengan ibadah pembukaan.

“Mudah-mudahan kegiatan dalam rangka HUT ke – 17 Jemaat GMIM Anugerah Paslaten ini bisa berjalan dengan baik,” harap Makalew.

Pada kegiatan jalan sehat tersebut berlangsung sangat meriah dengan mengusung Tema : “Bangkit Karena Anugerah Terbesar”.

(RK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *